Minggu, 23 Desember 2012

hormon pada makhluk hidup



Hormon

Hormon merupakan zat yang berfungsi untuk mengen-dalikan berbagai fungsi di dalam tubuh. Meskipun kadarnyasedikit, hormon memberikan pengaruh yang nyata dalampengaturan berbagai proses dalam tubuh. Hormon yangmempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan padamakhluk hidup beragam jenisnya.

 
1)Hormon pada tumbuhan

Hormon pada tumbuhan sering disebut fitohormon atauzat pengatur tubuh. Beberapa di antaranya adalah auksin,sitokinin, giberelin, etilen, dan asam absisat.

a)Auksin, berfungsi untuk memacu perpanjangan sel,merangsang pembentukan bunga, buah, danmengaktifkan kambium untuk membentuk sel-sel baru. 

b)Sitokinin, memacu pembelahan sel serta mem-percepat pembentukan akar dan tunas.

c)Giberelin, merangsang pembelahan dan pembesaransel serta merangsang perkecambahan biji. Padatumbuhan tertentu, giberelin dapat menyebabkanmunculnya bunga lebih cepat.

d)Etilen, berperan untuk menghambat pemanjangan batang, mempercepat penuaan buah, danmenyebabkan penuaan daun.

e)Asam absisat berperan dalam proses perontokandaun.

2)Hormon pada hewanBeberapa hormon pertumbuhan pada hewan adalahsebagai berikut.

a)Tiroksin, mengendalikan pertumbuhan hewan. Padakatak hormon ini merangsang dimulainya prosesmetamorfosis. 

b)Somatomedin, mempengaruhi pertumbuhan tulang.

c)Ekdison dan juvenil, mempengaruhi perkembanganfase larva dan fase dewasa, khususnya pada hewanInvertebrata.

3)Hormon pada manusiaHormon dihasilkan oleh kelenjar endokrin atau kelenjar buntu, yaitu suatu kelenjar yang tidak mempunyaisaluran. Di kelas IX kamu akan mempelajari hormonsebagai bagian dari sistem koordinasi. Beberapa hormonpertumbuhan pada manusia antara lain sebagai berikut.


a)Hormon tiroksin, dihasilkan oleh kelenjar gondok/tiroid. Hormon ini memengaruhi pertumbuhan,perkembangan, dan metabolisme karbohidrat dalamtubuh. Kekurangan hormon ini dapat mengakibat-kan
mixoedema
yaitu kegemukan. 
b)Hormon pertumbuhan (Growth hormon- GH)

Hormon ini dihasilkan oleh hipofisis bagian depan.Hormon ini disebut juga hormon somatotropin (STH).Peranannya adalah memengaruhi kecepatan per-tumbuhan seseorang. Seorang anak tidak akantumbuh dengan normal jika kekurangan hormonpertumbuhan. Pada masa pertumbuhan, kelebihanhormon ini akan mengakibatkan pertumbuhanraksasa ( gigantisme), sebaliknya jika kekurangan akanmenyebabkan kerdil (kretinisme). Jika kelebihanhormon terjadi setelah dewasa, akan menyebabkanmembesarnya bagian tubuh tertentu, seperti padahidung atau telinga. Kelainan ini disebut
Akromegali

.c)Hormon testosteron, mengatur perkembangan organreproduksi dan munculnya tanda-tanda kelamin se-kunder pada pria.

d)Hormon estrogen/progresteron, mengatur per-kembangan organ reproduksi dan munculnya tanda-tanda kelamin sekunder pada wanita



Pengertian Efek Rumah Kaca

 Definisi efek rumah kaca adalah perangkap radiasi. Sedangkan pengertian rumah kaca adalah rumah pertanian dengan dinding dan atap terbuat dari kaca tembus cahaya. Rumah pertanian semacam ini disebut green house. Bila ada sinar radiasi matahari masuk ke dalam rumah kaca, maka akan terjadi kenaikan suhu dalam rumah kaca tersebut.
Rumah kaca mempunyai sifat dapat ditembus sinar radiasi gelombang pendek, tetapi tidak dapat ditembus sinar radiasi gelombang panjang. Padahal sinar matahari merupakan radiasi gelombang pendek. Jika sinar matahari menembus masuk rumah kaca, maka akan diserap oleh lantai dan benda-benda lain dalam rumah kaca itu, kemudian dipancarkan kembali dalam bentuk radiasi gelombang panjang. Radiasi gelombang panjang hasil pantulan ini tidak menembus dinding atau atap kaca, sehingga energinya akan terkumpul di dalam rumah kaca dan mengakibatkan suhu naik. Peningkatan suhu inilah yang disebut green house effect yang terjadi karena energy terperangkap dalam rumah kaca tersebut. 
Efek rumah kaca, yang pertama kali diusulkan oleh Joseph Fourier pada 1824, merupakan proses pemanasan permukaan suatu benda langit (terutama planet atau satelit) yang disebabkan oleh komposisi dan keadaan atmosfernya.
Mars, Venus, dan benda langit beratmosfer lainnya (seperti satelit alami Saturnus, Titan) memiliki efek rumah kaca, tapi artikel ini hanya membahas pengaruh di Bumi. Efek rumah kaca untuk masing-masing benda langit tadi akan dibahas di masing-masing artikel.
Efek rumah kaca dapat digunakan untuk menunjuk dua hal berbeda: efek rumah kaca alami yang terjadi secara alami di bumi, dan efek rumah kaca ditingkatkan yang terjadi akibat aktivitas manusia (lihat juga pemanasan global). Yang belakang diterima oleh semua; yang pertama diterima kebanyakan oleh ilmuwan, meskipun ada beberapa perbedaan pendapat.
Penyebab
Efek rumah kaca disebabkan karena naiknya konsentrasi gas karbon dioksida (CO2) dan gas-gas lainnya di atmosfer. Kenaikan konsentrasi gas CO2 ini disebabkan oleh kenaikan pembakaran bahan bakar minyak, batu bara dan bahan bakar organik lainnya yang melampaui kemampuan tumbuhan-tumbuhan dan laut untuk menyerapnya.
Energi yang masuk ke Bumi:
  • 25% dipantulkan oleh awan atau partikel lain di atmosfer
  • 25% diserap awan
  • 45% diserap permukaan bumi
  • 5% dipantulkan kembali oleh permukaan bumi
Energi yang diserap dipantulkan kembali dalam bentuk radiasi inframerah oleh awan dan permukaan bumi. Namun sebagian besar inframerah yang dipancarkan bumi tertahan oleh awan dan gas CO2 dan gas lainnya, untuk dikembalikan ke permukaan bumi. Dalam keadaan normal, efek rumah kaca diperlukan, dengan adanya efek rumah kaca perbedaan suhu antara siang dan malam di bumi tidak terlalu jauh berbeda.
Selain gas CO2, yang dapat menimbulkan efek rumah kaca adalah belerang dioksida, nitrogen monoksida (NO) dan nitrogen dioksida (NO2) serta beberapa senyawa organik seperti gas metana dan klorofluorokarbon (CFC). Gas-gas tersebut memegang peranan penting dalam meningkatkan efek rumah kaca.
Akibat
Meningkatnya suhu permukaan bumi akan mengakibatkan adanya perubahan iklim yang sangat ekstrem di bumi. Hal ini dapat mengakibatkan terganggunya hutan dan ekosistem lainnya, sehingga mengurangi kemampuannya untuk menyerap karbon dioksida di atmosfer. Pemanasan global mengakibatkan mencairnya gunung-gunung es di daerah kutub yang dapat menimbulkan naiknya permukaan air laut. Efek rumah kaca juga akan mengakibatkan meningkatnya suhu air laut sehingga air laut mengembang dan terjadi kenaikan permukaan laut yang mengakibatkan negara kepulauan akan mendapatkan pengaruh yang sangat besar.
Menurut perhitungan simulasi, efek rumah kaca telah meningkatkan suhu rata-rata bumi 1-5 °C. Bila kecenderungan peningkatan gas rumah kaca tetap seperti sekarang akan menyebabkan peningkatan pemanasan global antara 1,5-4,5 °C sekitar tahun 2030. Dengan meningkatnya konsentrasi gas CO2 di atmosfer, maka akan semakin banyak gelombang panas yang dipantulkan dari permukaan bumi diserap atmosfer. Hal ini akan mengakibatkan suhu permukaan bumi menjadi meningkat.


sinopsis novel laskar pelangi



Sinopsis Novel Laskar Pelangi
Tema

Persahabatan sepuluh anak, Sahara dari anak yang mempunyai cita-cita yang tinggi dengan bersekolah di pendidikan rakyat kecil Sekolah Muhamadiyah.

Latar (Setting)

Tempat : di sekolah, di bawah pohon, di gua, dan di rumah.
Suasana : menyenangkan, menyedihkan, dan menegangkan.
Kapan : siang hari, sore hari, dan malam hari.


Judul Novel
Laskar Pelangi

Tokoh dan Perwatakan

Kucai                                   
    : benyak bicara.
Sahara                                  
   : keras kepala, cerdas dan baik hati.
A kiong                                 
  : baik dan sedikit aneh.
Harun                                      : baik,polos.
Aku sebagai ikal                    : tidak mudah putus asa.
Ayah ku/ayah ikal                 : baik hati.
Pak K.A. Harpan Noor          : baik hati, ramah dan sabar.
Borek                                      : nakal.
Ibu N.A. muslimah Hafsari  : sabar, baik.
Lintang                         
          : pantang menyerah.
Mahar                           
         : imajinatif dan cerdas.
Trapani                        
          : manja dan cerdas.

Alur

Di dalam novel ini memakai alur maju
.


Sinopsis Novel            :
Cerita dari sebuah daerah di Belitung, yakni di SD Muhammadiyah. Saat itu menjadi saat yang menegangkan bagi anak-anak yang ingin bersekolah di SD Muhammadiyah. Kesembilan murid yakni, Ikal, Lintang, Sahara, A Kiong, Syahdan, Kucai, Borek, Trapani tengah gelisah lantaran SD Muhammadiyah akan ditutup jika murid yang bersekolah tidak genap menjadi 10. Mereka semua sangat cemas. SD Muhammadiyah adalah SD islam tertua di Belitung, sehingga jika ditutup juga akan kasihan pada keluarga tidak mampu yang ingin menyekolahkan anak-anak mereka. Di sinilah anak-anak yang kurang beruntung dari segi materi ini berada.
Saat semua tengah gelisah datanglah Harun, seorang yang keterbelakangan mental. Ia menyelamatkan ke sembilan temannya yang ingin bersekolah serta menyelmatkan berdirinya SD Muhammadiyah tersebut. Dari sanalah dimulai cerita mereka. Mulai dari penempatan tempat duduk, pertemuan mereka dengan Pak Harfan, perkenalan mereka yang luar biasa di mana A Kiong yang malah cengar-cengir ketika ditanyakan namanya oleh guru mereka, Bu Mus. Kejadian bodoh yang dilakukan oleh Borek, pemilihan ketua kelas yang diprotes keras oleh Kucai, kejadian ditemukannya bakat luar biasa Mahar, pengalaman cinta pertama Ikal, sampai pertaruhan nyawa Lintang yang mengayuh sepeda 80 km pulang pergi dari rumahnya ke sekolah.
Semua kejadian tersebut sangat menghiasi kehidupan kesepuluh anak yang mengatasnamakan diri mereka sebagai Laskar Pelangi. Bu Mus yang meupakan guru terbaik yang mereka milikilah yang telah memberikan nama tersebut untuk mereka. Karena bu Mus tahu mereka semua sangat menyukai pelangi. Saat susah maupun senang mereka lalui dalam kelas yang menurut cerita pada malam harinya kelas tersebut sebagai kandang bagi hewan ternak. Di SD Muhammadiyah itulah Ikal dan kawan-kawannya memiliki segudang kenangan yang menarik.
Seperti saat kisah percintaan antara Ikal dan A Ling. Awalnya Ikal disuruholeh Bu Mus untuk membeli kapur di tokoh milik keluarga A Ling. Ia jatuh cinta pada kuku A Ling yang indah. Ia tidak pernah menjumpai kuku seindah itu. Kemudian ia tahu bahwa pemilik kuku yang indah tersebut adalah A Ling, Ikal pun jatuh cinta padanya.  Namun, pertemuan mereka harus di akhiri lantaran A Ling pindah untuk menemani bibinya yang sendiri.
Kejadian tentang Mahar yang akhirnya mnemukan ide untuk perlombaan semacam karnaval. Mahar menemukan sebuah ide untuk menari dalam acara tersebut. Mereka para laskar pelangi menari sperti orang kesetanan, hal tersebut dikarenakan kalung yang mereka kenakan dari buah yang langkah dan hanya ada di Balitong, merupakan tanaman yang membuat seluruh badan gatal. Alhasil mereka pun menari layaknya orang yang tengah kesurupan. Namun berkat semua itu akhirnya SD Muhammadiyah dapat memenagkan perlombaan tersebut.
Namun, pada uatu ketika datanglah Flo, seorang anak yang kaya pindahan ari SD PN, ia masuk dalam kehidupan laskar pelangi. Sejak kedatangan Flo di SD Muhammadiyah tersebut yang membawa pengaruh buruk bagi teman-temannya terutama Mahar, yang duduk satu bangku dengan Flo. Sejak kedatangan anak tersebut nilai Mahar seringkali jatuh dan jelek sehingga membuat bu Mus marah dan kecewa.
Hari-hari mereka selalu dihiasi dengan canda dan tawa maupun tangis. Namun di balik semua kecerian mereka, ada seorang murid yang benama Lintang yakni anggota laskar pelangi yang perjuangannnya terhadap pendidikan perlu di acungi jempol. Ia rela menempuh jarak 80 km untuk pulang dan pergi dari rumahnya ke sekolah hanya untuk agar ia bisa belajar. Ia tidak pernah mengeluh meski saat perjalanan menuju sekolahnya ia harus melewati sebuah danau yang terdapat buaya di dalamnya. Lintang merupakan murid yang sangat cerdas. Terbukti saat ia, Ikal, dan juga Sahara tengah berada pada sebuah perlombaan cerdas cermat. Ikal dapat menantang dan mengalahkan Drs. Zulfikar, guru sekolah kaya PN yang berijazah dan terkenal,  dengan jawabannya yang membuat ia memenangkan lomba cerdas cermat.
Namun sayang, semua kisah indah laskar pelangi harus diakhiri dengan perpisahan seorang Lintang yang sangat jenius tersebut. Lintangdan awan-kawan membuktikan bahwa bukan karena fasilitas yang menunjang yang akhirnya dapat membuat seseorang sukses maupun pintar, namun kemauan dan kerja keraslah yang dapat mengabulkan setiap impian. Beberapa hari kemudian, setelah perlombaan tersebut Lintang tidak masuk sekolah dan akhirnya mereka kawan-kawan Lintang dan juga bu Mus mendapatkan surat dari Lintang yang isinya, Lintang tidak dapat melnjutkan sekolahnya kembali karena ayahnya meninggal dunia. Tentu saja hal tersebut menjadi sebuah kesedihan yang mendalam bagi anggota laskar pelangi.
Beberapa tahun kemudian, saat mereka telah beranjak dewasa, mereka semua banyak mendapat pengalaman yang berharga dari setiap cerita di SD Muhammadiyah. Tentang sebuah persahabatan, ketulusan yang diperlihatkan dan diajarkan oleh bu Muslimah, serta sebuah mimpi yang harus mereka wujudkan. Ikal akhirnya bersekolah di Paris, sedangkan Mahar dan teman-teman lainnya menjadi seseorang yang dapat membanggakan Belitung.

Sudut Pandang

Memakai kata ganti orang pertama tunggal atau memakai akuan sertaan, karena dalam penceritaan novel penulis menggunakan kata aku.

Amanat Novel
  • Janganlah menyerah, hiraukan orang yang menggangumu, teruslah berjalan jika menurutmu itu benar.
  • Dari bersekolah dengan sungguh-sungguh cita-cita akan tercapai walaupun dengan usaha dan perjuangan yang sulit.

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes